Senin, 08 November 2010

Perguruan Tinggi MULTIMEDIA.

kali ini gue mau ngajak anak-anak yang ngambil kejuruan multimedia untuk liat-liat info untuk perguruan tinggi multimedia.... :)
nah gue udah dapet  nih universitas yang ngadain jurusan multimedia , yaitu adalah jeng...jeng...jeng....
UNIVERSITAS MULTIMEDIA NUSANTARA.

Universitas Multimedia Nusantara adalah sebuah universitas yang berdiri pada tahun2006 dengan kampus definitif yang berada di daerah Summarecon Serpong, Tangerang.
Universitas ini diresmikan pendiriannya pada 20 November 2006 dengan Rektor Universitas Prof. Yohanes Surya di mana fokus pendidikannya adalah dalam bidang teknologi informasi dan komunikasi (ICT). Universitas ini didirikan oleh Kelompok Kompas Gramedia, sebuah kelompok usaha terkemuka yang bergerak di bidang media massa, penerbitan, percetakan, toko buku hotel dan jasa pendidikan. Sebagai pendiri, Kompas Gramedia mendukung UMN tidak saja dalam hal penyediaan sarana fisik tetapi juga tenaga pengajar dan sarana kerja magang bagi mahasiswanya. Sebelum kampus definitifnya berdiri, UMN berkantor dan beroperasi di Gedung Wisma BNI 46, selanjutnya pada bulan Agustus 2008 pindah ke Plaza Summarecon Serpong. Pada tanggal 5 September 2008, telah dilakukan pemancangan tiang pancang di lokasi kampus definitifnya. Mulai tahun akademik 2009/2010 UMN menempati kampus baru di lahan seluas 8 hektare yang terletak di kawasan Scientia Garden, Gading Serpong Tangerang-Banten. nah ini dia nih fakultas-fakultas yang tersedia di universitas ini.....

Fakultas Komunikasi

  • Program Studi Ilmu Komunikasi (Multimedia Communication/Komunikasi Multimedia)
Program peminatan:
  1. Multimedia Journalism
  2. Multimedia Public Relation


Fakultas Seni dan Desain
  • Program Studi Desain Komunikasi Visual (Visual Communication Design/Design Komunikasi Visual)
Program peminatan:
  1. Art and Design
  2. Animation
  3. Digital Cinematography

Fakultas Teknologi Informasi dan Komunikasi

  • Program Studi Teknik Informatika (Mobile Software Engineering)
  • Program Studi Sistem Komputer (Computer Engineering)
  • Program Studi Sistem Informasi (Mobile Information System)

selain fakultas-fakultas yang akrab banget ama multimedia kaya diatas di kampus ini ada loh fakultas ekonominya... :)

Fakultas Ekonomi

  • Program Studi Manajemen (ICT Business Management)
Program peminatan:
  1. Manajemen Pemasaran
  2. Manajemen Keuangan
  • Program Studi Akuntansi (ICT Based Accounting)
Program peminatan:
  1. Auditing
  2. Taxation

yaudah liat-liat dulu ya universitas yang ini....kalau gue nemuin univ yang lain bakalan gue bagi" deh buat kawan-kawan semua....hehehehehehhhehe :D

0 komentar:

Posting Komentar